Sabtu, 11 Maret 2017

Atraksi Pariwisata Kota Manado

Atraksi Pariwisata Kota Manado dikemas sebagai suatu kreasi bernilai dalam bentuk serangkaian aktivitas sesuai dengan minat kunjungan wisatawan, yang meliputi :



Wisata Bahari


Taman Laut Bunaken
    Perairan gugusan pulau-pulau Manado Tua, Bunaken,  dan Siladen memiliki potensi pariwisata yang spesifik, seperti potensi biologis daratan, habitat mangrove dan padang lamun, habitat pantai pasir, habitat terumbu karang, dan habitat laut dalam.

Daya tarik kehidupan bawah air di perairan Taman Laut Bunaken sangat variatif, spesifik, unik, dan exotic sehingga terkenal di dunia. Lokasi-lokasi dan jalur penyelamannya disebut dengan istilah Lekuan 1,2, dan 3, Mandolin, Tanjung Parigi, Pangalisang, Muka Kampung, Sachiko Point, Bunaken Timur, Buwalo, Pangalingan, Negeri, Tanjung Kopi, Siladen 1 dan 2.


Wisata Budaya

Atraksi Budaya Bantik
Terkenal dengan tarian Mahamba yakni sejenis tarian Maengket dan tarian Kabasaran atau tari Perang. Setiap bulan September masyarakat anak Suku Bantik menggelar atraksi budaya dengan upacara adat mereka. Yang sangat menonjol pada event tersebut, adalah tarian Kabasaran dengan kekuatan supernatural yakni kebal akan pedang tajam.


Dengan bangunannya bergaya tradisional khas Minahasa, tersimpan didalamnya berbagai koleksi geologika, biologika, etnografika, historika, numismatika/heraldika, keramologika, filologika, seni rupa, dan teknologika. Disamping itu ada juga koleksi peninggalan megalit berupa waruga yang merupakan wadah kubur tua orang Minahasa yang terbuat dari batu monolith.
Waruga
Atau kuburan tua orang Minahasa pada zaman dahulu sebagai pengganti kubur gali. Bentuk waruga seperti rumah beratap yang terbuat dari batu, badan waruga adalah kotak persegi panjang dengan penutup berbentuk segi tiga. Pada penutup waruga di ukirkan apa pekerjaan orang yang di kubur itu sewaktu dia masih hidup.

Wisata Seni

Seni Tari
Yakni Tari Maengket yang merupakan tarian tradisional dimana menggambarkan ungkapan syukur masyarakat terhadap Tuhan Yang  Maha Kuasa atas berkat yang diberikan melalui keberhasilan panen padi. Tari ini terdiri dari tiga babak, yaitu Makamberu yang berarti bersyukur kepada Tuhan, Marambah yang merupakan kerja secara gotong royong, dan Lalayaan yang menceritakan bagaimana pemuda-pemudi mencari pasangan. Ada juga tari Katrili, tari Kabela, dan lain-lain.
" WISATA SENI "
Seni Musik, terdiri dari Musik Bambu, Musik Kolintang, dan Musik Bia.
Seni Rupa
Berupa Lukisan, Pahatan, Ukiran, dan Anyaman.
Teater Terbuka Taman Kesatuan Bangsa
Biasa disebut dengan istilah TKB merupakan tempat dilaksanakannya berbagai macam hiburan wisata.
Taman Budaya
Merupakan laboratorium dan bengkel seni budaya daerah Sulawesi Utara.


Wisata Sejarah Dan Kepurbakalaan

  Batu Bantik, Batu Kuangang, Batu Ni Yopo, Batu Buaya, Batu Rana, Batu Sumanti, Parigi Puteri, Parigi Tujuh, Kubur Belanda, Monumen Jepang (Dai Nipon), Goa Jepang, Veld Box, Gedung Tua Peninggalan Belanda, Minahasa Raad (Gedung Dewan Minahasa), Waruga, Makan Kanjeng Sekar Ratu Kedaton dan Salumpaga, Eks Rumah Sakit Belanda, Eks Markas Dan Penjara Belanda, Monumen Perang Dunia II, Meriam Kuno, Gereja Tua (Oude Kerk), dan Klenteng Ban Hin Kiong.
Wisata Pantai
Pantai Malalayang Dua diperbatasan Kota Manado dan Kabupaten Minahasa serta Pantai Teluk Manado (Boulevard).

Wisata Pulau

Pulau Manado Tua
Dengan mendaki ke puncak gunung ini maka kita dapat menikmati panorama yang indah dengan pemandangan Taman Laut Bunaken.
Pulau Siladen
Sangat baik untuk melepaskan diri dari keramaian. Pulau ini dikelilingi oleh pasir pantai berwarna putih yang halus dan sangat cocok untuk kegiatan sunbathing, olah raga volley pantai, dan pembuatan istana pasir.




Wisata Gunung

Gunung Manado Tua
Dengan ketinggian sekitar 750 meter untuk melakukan aktivitas trekking maka kita dapat menikmati kekeyaan flora dan fauna yang beraneka ragam mulai dari kegiatan bird watching sampai nenelusuri tanaman-tanaman yang berkahsiat.
Gunung Tumpa
Dengan ketinggian 750 meter diatas permukaan laut, kita langsung bisa melihat pemandangan Kota Manado dan juga pulau Manado Tua, Bunaken, Siladen serta pulau Mantehage dan Nain. Gunung Tumpa adalah kawasan hutan lindung, wilayah konservasi KotaManado. Dari tempat ini kita dapat melihat panorama sunrise dan sunset.
Wisata Olah Raga
Lapangan Golf Kayuwatu

Ditempat ini selain untuk kebutuhan olah raga golf juga sebagai tempat rekreasi dan bersantai.
Arena Futsal Mega Mas
Untuk aktivitas olah raga sepak bola mini sekedar rekreasi dan bersantai.
Arena Bowling
Lokasinya di Kompleks Mega Mall.
GOR W.R. Mongisidi Sario
Adalah gelanggang remaja dan pemuda.


Wisata Religi

Gereja Sentrum GMIM Untuk tempat ibadah umat Kristen Protestan.
Gereja Katolik Katedral Untuk tempat ibadah umat Katolik.
Mesjid Raya A. Yani Untuk tempat ibadah umat Muslim.
Klenteng Ban Hin Kiong Untuk tempat ibadah umat Kong Hu Chu.
Vihara Budhayana Untuk tempat ibadah umat Budha.
Wisata Kuliner (Masakan dan Makanan Lokal)
Tinutuan
Lokasi Jalan Wakeke Biapong dan Kopi
Lokasinya di Jalan Wayang dan Jalan Roda pusat Kota Manado.
Makanan, minuman, dan panganan khas Manado
Lokasinya di Merciful Building Kompleks Wanea Plaza.

Wisata Ziarah

Bukit Doa Manado
Lokasinya di puncak Gunung Tumpa.
Wisata Belanja
Pasar Tradisional
Yakni Pasar 45, Pasar Bersehati, Pasar Tuminting, Pasar Orde Baru Paal II, Pasar Pinasungkulan Ranotana, Pasar 66 Bahu.
Sentra Perbelanjaan Modern

https://www.google.com/search?q=Pulau+Manado+Tua&ie=utf-8&oe=utf-8&client=firefox-b

Tidak ada komentar:

Posting Komentar